11/30/2022 05:19:00 PM

Trik Melacak HP yang Hilang dalam Keadaan Nyala dan Mati

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Jangan dulu panik jika HP hilang. Kamu masih bisa mencoba mencarinya dengan beberapa cara.

HP yang hilang bisa dicari baik dalam keadaan atau mati. Kamu juga bisa melacak keberadaan perangkat lewat beberapa platform, dari Google, email, hingga WhatsApp.

Berikut cara mencari HP yang hilang:

Menggunakan Google

Google bisa jadi salah satu penolong. Platform tersebut memiliki layanan Find My Device untuk melacak HP, juga mengunci perangkat, dan menghapus seluruh data di dalamnya.

Simak caranya untuk mencari HP yang hilang:

  • Buka situs google.com/android/find di browser, lalu setujui Google untuk melacak lokasi HP yang hilang
  • Login ke akun Google yang tersambung atau ada di HP Anda
  • Jika akun tersebut digunakan di lebih dari satu HP, klik jenis HP yang hilang di bagian kiri atas
  • Jika HP Anda menggunakan lebih dari satu akun Google, login dengan akun yang dijadikan profil utama
  • Akan muncul notifikasi pada HP yang hilang dari Google Play Service dan informasi mengenai lokasi HP di Maps
  • Namun, lokasi HP yang hilang bisa saja tidak akurat dan hanya lokasi perkiraan. Jika tidak berhasil menemukannya, silahkan lihat lokasi terakhir HP jika tersedia
  • Selain itu, Google punya beberapa fitur lain yang bisa membantu pemilik HP untuk menemukan informasi lokasi ponselnya berada
  • Putar Suara (Play Sound): Akan membuat HP berdering selama 5 menit tanpa henti walaupun dalam keadaan mode getar atau silent
  • Amankan Perangkat (Secure Device): Pemilik HP bisa mengunci perangkat menggunakan PIN, pola atau password dan mengirimkan pesan seperti nomor HP ke layar kunci Anda. Hal ini berfungsi untuk mempermudah orang yang menemukan HP untuk menghubungi pemiliknya
  • Hapus Perangkat (Eraser Device): Pemilik bisa menghapus seluruh data di HP secara permanen. Namun, data-data yang ada di memori eksternal seperti kartu SD mungkin tidak akan terhapus. Perlu dicatat, ketika Anda menggunakan fitur ini, maka aplikasi Find My Device tidak akan berfungsi lagi.

Menggunakan Email

  • Login ke akun Gmail yang ada di HP melalui aplikasi browser di PC atau laptop
  • Klik ikon titik sembilan yang ada di bagian kanan atas
  • Pilih opsi “Akun” dan klik menu “Keamanan”
  • Setelah itu, cek informasi mengenai perangkat yang memiliki akses Gmail Anda
  • Pilih HP yang hilang untuk melacaknya, lalu klik tombol “Detail selengkapnya”
  • Klik opsi menu “Cari perangkat” dan Anda akan diarahkan ke fitur layanan Find My Device milik Google.
  • Mungkin peta di fitur layanan tersebut tidak menunjukkan lokasi HP secara akurat, tapi cara ini bisa tetap dicoba untuk memperkirakan lokasi terakhir HP Anda.

Menggunakan WhatsApp

Mencari HP dengan WhatsApp hanya bisa dilakukan hanya jika terhubung dengan internet. Selain itu nomor WA yang ada dalam smartphone yang hilang harus dalam keadaan berbagi lokasi lebih dulu. Berikut langkahnya:

  • Masuk ke aplikasi WhatsApp menggunakan HP lain dan cari kontak atau nomor WA pada HP yang hilang
  • Klik kontak tersebut dan pilih ikon “Attach” atau “Lampiran”
  • Setelah itu, pilih ikon lokasi untuk dan klik “Bagikan Lokasi Terkini”
  • Lalu pilih Lanjut dan akan muncul kotak berisi pilihan jangka waktu berlakunya pembagian lokasi
  • Pilih waktu berbagi lokasi paling lama yakni 8 jam, lalu tekan dan pilih “Selanjutnya”
  • Bakal muncul lokasi yang Anda bagikan pada nomor WA di HP yang hilang
  • Klik lokasi yang dibagikan dan pilih kotak bertuliskan “Melihat lokasi terkini pada kotak pilihan”
  • Lokasi yang dikirimkan tadi bakal muncul di HP penerima lokasi dan secara otomatis penerima bakal mengetahui lokasi Anda
  • Kemudian klik “Dapatkan arah” dan masuk Google Maps untuk mengarahkan Anda ke lokasi HP yang hilang.

Cara Melacak HP dalam Keadaan Mati

Kamu juga bisa mencoba melacak keberadaan ponsel yang hilang meski dalam keadaan mati. Ini salah satu cara melacaknya:

  • Buka aplikasi Google Maps
  • Klik ikon segitiga kecil di bagian kanan halaman
  • Pilih opsi “Tambah Akun”
  • Masukkan alamat email yang digunakan di HP yang hilang
  • Tuliskan kata sandi, lalu klik “Saya Setuju”
  • Setelah itu, klik ikon segitiga kecil di kiri atas halaman dan pilih opsi “Linimasa”
  • Nanti, aplikasi Google Maps akan mulai menunjukkan lokasi HP Android yang hilang.

Menggunakan IMEI

IMEI (International Mobile Equipment Identity) merupakan tanda pengenal yang dimiliki tiap perangkat HP. Nomor IMEI tak dapat diubah atau dihilangkan, serta akan berbeda antar satu perangkat dan lainnya.

Kamu bisa melacak keberadaan HP tersebut asal sudah tersambung dengan e-mail. Berikut cara mencari ponsel yang hilang dengan menggunakan IMEI:

  • Ketik *#06# tanpa mengetuk tombol panggilan, lalu nomor IMEI akan langsung muncul secara otomatis.
  • Buka menu “Settings” di HP > “About Phone” atau “Tentang Ponsel”. Lalu akan muncul informasi mengenai nomor IMEI HP.
  • Minta bantuan kepolisian atau provider melacak HP yang hilang dengan IMEI.

Menggunakan Nomor Telepon

  • Buka aplikasi Google Maps dan masuk ke menu “Option”, lalu menuju ke layanan “Friend List”
  • Pada layanan Friend List, masukkan nomor HP yang hilang untuk masuk ke proses pencaria
  • Setelah itu, klik nomor provider tersebut dan tunggu beberapa saat
  • Nantinya, akan muncul informasi terkait lokasi terkini HP yang digunakan pada nomor HP tersebut
  • Anda bisa mengikuti rute tersebut menggunakan bantuan Google Maps.

Menggunakan Akun Khusus

Setiap merek smartphone memiliki layanan atau akun khusus yang bisa digunakan untuk melacak HP yang hilang. Misalnya iPhone dengan iCloud, Samsung menggunakan Samsung Find My Mobile, dan Xiaomi mengandalkan MiCloud.

Log in lebih dulu di browser dan masukkan email atau data akun yang terhubung dengan HP yang hilang. Berikutnya akan terlihat lokasi perangkat itu dan juga layanan mengamankan data di dalamnya.

Antisipasi HP Hilang dengan Google

Cara ini dilakukan sebelum HP hilang. Yakni dengan mengaktifkan fitur ‘sharing location’ atau ‘berbagi lokasi’ di Google Maps dengan orang terdekat atau akun Google lain yang dimiliki.

Cara tersebut bisa membantu melacak titik akurat HP, dengan catatan HP yang hilang masih dalam keadaan aktif. Ini cara mengaktifkan fiturnya:

  • Buka aplikasi Google Maps di HP
  • Klik profil di kanan atas, lalu pilih menu “Location Sharing” atau “Bagikan Lokasi”
  • Pilih waktu pelacakan antara “Selama satu jam/For 1 hour” atau “Hingga dinonaktifkan user/Until you turn this off”
  • Akan ada opsi email yang sering Anda akses untuk dipilih
  • Geser ke kanan dan klik “More” untuk menentukan email yang akan Anda bagikan lokasi terkini
  • Ketik alamat email yang akan dipercaya untuk berbagi lokasi
  • Setelah itu, lokasi HP Anda bisa dilacak selama Anda tidak menonaktifkan fitur berbagi lokasi

[Gambas:Video CNBC]

(npb)


11/30/2022 09:28:00 AM

Binance Caplok Tokocrypto, Tunjuk CEO Baru

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Raksasa ekosistem Blockchain global, Binance menjadi pemilik saham mayoritas di pedagang aset kripto Indonesia, Tokocrypto. Perusahaan juga menunjuk bos baru setelah pendiri dan CEO Pang Xue Kai mundur dari posisinya.

Dalam keterangan yang diterima CNBC Indonesia, Senin (19/12/2022), Binance menambahkan kepemilikan saham di Tokocrypto secara bertahap hingga hampir 100%. Kesepakatan keduanya juga berdasarkan investasi yang dilakukan sebelumnya tahun 2020 lalu.

Sementara itu Pang Xue Kai akan digantikan oleh Yudhono Rawis menjadi Interim CEO. Sementara itu Pang Xue Kai tetap menjadi Dewan Komisaris TokoCrypto.

Pang Xue Kai menjelaskan keputusan yang dibuat berdasarkan pertimbangan yang matang. Selain juga ini merupakan langkah terbaik untuk perusahaannya tersebut.

“Tokocrypto hadir dari gagasan kami lebih dari empat tahun yang lalu dan saya sangat bangga melihat setiap pertumbuhan, pencapaian, dan kontribusi yang telah dibuat perusahaan untuk memajukan ekonomi digital Indonesia,” jelasnya.

“Keputusan ini dilakukan setelah melalui pertimbangan matang dan kami memutuskan bahwa langkah terbaik untuk Tokocrypto ke depan adalah memanfaatkan kemampuan Binance untuk membangun platform perdagangan fisik aset kripto yang lebih lanjut.”

Seiring dengan proses pengambilalihan 100% saham, Tokocrypto juga akan melakukan perampingan perusaan termasuk pemutusan hubungan kerja (PHK).

Yudhono Rawis, Interim CEO Tokocrypto, mengatakan,”Sangat disayangkan kami harus melakukan perampingan perusahaan untuk memastikan bahwa kami tetap dalam posisi yang baik untuk menghadapi kondisi ekonomi makro yang tidak pasti dan kami menyampaikan permintaan maaf yang tulus kepada karyawan yang terkena dampak.

Dia memastikan bahwa Tokocrypto akan memberikan dukungan penuh pada karyawan yang terdampak selama masa transisi ini.

“Dan memastikan bahwa semua penyesuaian tidak akan memengaruhi standar operasional bisnis kami untuk seluruh pengguna Tokocrypto,” kata Yudhono.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Ada Transfer Kripto Rp 9 T ke Dompet Gelap, Binance Bobol?


11/29/2022 07:08:00 PM

Fitur Baru Instagram Notes dan Candid Stories, Cobain!

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Fitur baru Instagram bermunculan, mulai dari Notes hingga Candid Stories. Lewat fitur-fitur baru ini, Instagram tampaknya ingin mengundang lebih banyak interaksi antarpengguna di platform media sosial tersebut.

Fitur baru Instagram Notes adalah status singkat pengguna yang muncul di laman Chat milik pengguna.

Berbeda dengan Stories, fitur baru itu tidak bisa mengunggah foto atau video. Notes dibatasi hanya 60 karakter saja.

Namun fitur ini juga hanya bisa dilihat 24 jam setelah diunggah, persis seperti Stories.

“Kami mulai meluncurkan Notes, cara baru untuk membagikan pemikiran Anda dan melihat apa yang sedang dilakukan teman Anda. Notes adalah postingan singkat hingga 60 karakter menggunakan teks dan emoji,” tulis induk perusahaan Instagram, Meta, dalam laman resminya, Rabu (14/12/2022).

Notes Instagram (about.fb.com)Foto: Notes Instagram (about.fb.com)

Cara menggunakan Instagram Notes

Meta menuliskan, saat pengujian, terlihat orang menyukai cara ringan dan mudah untuk membagikan yang dipikirkan dan memulai percakapan. Notes bisa mengekspresikan keinginan itu termasuk untuk pengguna bisa saling terhubung.

1. Buka aplikasi Instagram
2. Buka menu Direct Messages di bagian atas layar
3. Akan terlihat foto profile picture kamu di bagian kiri, diikuti dengan orang lain yang sudah difollow. Klik foto profile picture pengguna.
4. Ketik apapun yang diinginkan pada kolom yang tersedia. Ingat hanya bisa menulis dan menggunakan emoji hingga 60 karakter.
5. Kamu bisa memilih untuk mengunggahnya kepada followers yang juga mengikuti kamu di Instagram atau pada Close Friends.
6. Klik Share.

Mengomentari Notes Teman

Instagram juga memberikan kemampuan pengguna untuk mengomentari Notes orang yang dia follow. Meta menuliskan Notes ini akan muncul di bagian atas kotak masuk selama 24 jam.

Berikut cara mengomentari Notes teman:

1. Buka aplikasi Instagram
2. Buka menu Direct Messages di bagian atas layar
3. Akan terlihat orang yang telah update Notes. Tulisan mereka muncul pada lingkaran foto profile pictures mereka. Klik untuk mengomentarinya.
4. Tulis pesan pada kolom yang tersedia. Jika sudah selesai klik Send.
5. Balasan ke Notes akan hadir ke DM di dalam inbox.

Fitur baru Instagram Candid Stories

Selain Notes, Instagram juga menguji coba fitur baru Instagram Candid Stories. Sepertinya, Instagram ingin menyediakan fitur yang serupa dengan RealMe, aplikasi berbagi foto “jujur” yang sedang populer di antara pengguna iOS.

Menurut Meta, fitur baru Instagram Candid Stories bertujuan membantu pengguna untuk berbagi momen dengan spontan dan menyenangkan sehingga membentuk koneksi yang lebih erat.

Candid StoriesFoto: dok Meta
Candid Stories

Seperti di aplikasi BeReal, pengguna akan menerima notifikasi setiap hari untuk mengirim Candid Story. Dengan Candid Story, pengguna juga bisa menggunakan kamera depan dan belakang secara bersamaan.

Namun untuk pengguna yang tidak ingin berkomitmen membagikan “momen nyata” dalam hidupnya setiap hari, notifikasi harian bisa dimatikan.

Fungsi fitur baru Instagram Candid Stories, menurut Meta, serupa dengan fitur Add Yours yang sudah tersedia di Stories sejak tahun lalu. Fungsinya adalah mengajak lingkaran sosial untuk berbagi secara spontan dan kreatif.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Instagram Disebut Sebar Lokasi Anda Sekarang ke Followers

(dem/dem)


11/29/2022 01:45:00 PM

Duh! Tesla Hentikan Produksinya di China, Ada Apa Nih?

by , in

Jakarta, CNBC Indonesia – Produsen kendaraan listrik (EV) asal Amerika Serikat (AS), Tesla, telah menghentikan produksi di pabrik Shanghai, China sejak Sabtu (24/12/2022). Informasi ini terlihat dari pemberitahuan internal perusahaan tersebut.

Menurut dua orang narasumber yang mengetahui masalah tersebut, Tesla telah membatalkan shift pagi dan memberi tahu semua pekerja di pusat manufaktur tersebut untuk dapat memulai waktu istirahat mereka.

Menurut laporan Reuters, raksasa mobil listrik itu memang telah berencana menghentikan produksi Model Y di pabrik tersebut mulai 25 Desember 2022 hingga 1 Januari 2023.

Penangguhan perakitan Model Y di pabrik Shanghai pada akhir bulan akan menjadi bagian dari pemotongan produksi yang direncanakan sekitar 30% untuk model terlaris Tesla tersebut.

Penangguhan itu terjadi di tengah gelombang infeksi yang meningkat setelah China melonggarkan kebijakan nol-Covid awal Desember lalu. Meski mendadak dan diprediksi akan mengganggu operasi bisnis dalam jangka pendek, langkah ini disambut baik oleh bisnis dan publik.

Salah satu orang mengatakan para pekerja di Tesla dan pemasoknya tengah jatuh sakit, sehingga menimbulkan tantangan bagi operasi dalam seminggu terakhir.

Tak hanya itu, Tesla juga bergulat dengan tingkat inventaris yang tinggi karena pasar terbesar kedua bersiap untuk mengalami penurunan.

Pabrik Tesla di Shanghai sendiri merupakan manufaktur paling produktif yang dimiliki perusahaan Elon Musk tersebut. Tahun lalu, pabrik Tesla di Shanghai ini tetap beroperasi normal selama minggu terakhir Desember tahun lalu.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Ambisi Kejar Toyota, Elon Musk Cuma Bisa Rakit Tesla Segini

(tfa/dhf)


11/29/2022 01:56:00 AM

Gara-Gara Ini, Harga Mobil Bisa Turun 4 Kali Lipat

by , in

Jakarta, CNBC Indonesia – Harga mobil diramal akan mengalami kemerosotan hingga 4 kali lipat. Hal ini dikarenakan hadirnya mobil terbang.

Dalam satu dekade ke depan, diprediksi anak-cucu kita tak akan lagi memiliki pengalaman mengemudi. Beberapa pabrikan seperti Tesla dan Waymo, kini serius menggarap kendaraan ini.

Apalagi, laporan terbaru meramalkan mobil terbang otomatis (flying car) atau yang disebut eVTOL (Pesawat Lepas Landas dan Mendarat Vertikal Listrik) akan menjadi moda transportasi normal di kota-kota besar dalam 10 tahun mendatang.

“Hadirnya mobil terbang otonom diprediksi akan membuat harga mobil darat turun 2 sampai 4 kali lipat pada 2032 mendatang,” demikian dikutip dari laporan Abundance360 yang bertajuk ‘Top 20 Metatrends & Moonshots For 2022-2032’, Jumat (23/12/2022).

Salah satu moda kendaraan masa depan ini memang terdengar ambisius dan mahal. Tapi belakangan sudah banyak produsen yang mulai menggarap mobil terbang ini, sebut saja Tesla, Xpeng, dan General Motors (GM).

Jika benar begitu, jumlah garasi parkir, jalan, dan struktur parkir pada akhirnya akan diubah menjadi ruang alternatif untuk hiburan, istirahat, ruang pertemuan, dan sebagainya.

Komplek perumahan dan bisnis juga akan mulai berubah karena sistem ini mengurangi waktu tempuh dan jarak. Geografi yang sebelumnya sulit dijangkau, seperti pulau, daerah pedesaan, puncak gunung, akan dapat diakses.

Individu yang mencari kesunyian juga akan memiliki akses ke pusat perbelanjaan, makanan, dan hiburan kota metropolitan, yang terhubung melalui teknologi eVTOL.

Tren meta ini akan didorong oleh konvergensi machine learning sebagai bagian dari artificial intelligence, beragam sensor, ilmu material, peningkatan penyimpanan baterai, serta koneksi jaringan internet yang besar dan merata.

[Gambas:Video CNBC]

(tps/ayh)


11/28/2022 03:20:00 PM

Diam-Diam Tarif Internet Mulai Naik, Semua Operator?

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Dampak inflasi tampaknya mulai terasa di dunia digital. Salah satu penyedia layanan internet di Indonesia menaikkan harga.

Penyedia layanan internet MyRepublic diketahui telah menaikkan harga berlangganan layanan internet mereka. Hal tersebut diketahui dari email kepada pengguna.

Dalam email tersebut mereka menyebut akan ada penyesuaian harga yang dimulai di tagihan bulan Desember 2022. Setiap pengguna dikenakan kenaikan harga yang berbeda, yang tampaknya sesuai dengan paket berlangganan masing-masing. Kenaikan yang ditetapkan, di luar pengenaan PPN yang kini bertarif 11%.

“Melalui pemberitahuan ini kami sampaikan bahwa akan adanya penyesuaian harga mulai di tagihan bulan Desember 2022,” tulis email tersebut.

CNBC Indonesia sudah mencoba menghubungi pihak MyRepublic untuk mengkonfirmasi kebijakan kenaikan harga tersebut, tetapi belum menerima respons.

Beberapa pelanggan seluler juga merasakan kenaikan harga internet yang dibebankan oleh operator. Salah seorang pelanggan seluler, menyatakan paket seluler bulanan yang ia pakai, harganya lebih mahal dari biasanya.

Tidak seperti biaya berlangganan internet jaringan tetap, operator seluler biasanya meracik paket data internet dengan berbagai macam bonus, kuota, dan layanan lain.

Ragam produk yang ditawarkan dalam satu paket ini membuat biaya kenaikan paket data seluler lebih sulit terukur.

Biaya internet sebelumnya telah naik terdorong oleh perubahan tarif PPN dari 10% menjadi 11%.

[Gambas:Video CNBC]

(dem/dem)


11/28/2022 02:45:00 PM

Ilmuwan Amerika Berhasil Menciptakan Matahari di Lab

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Peneliti di Amerika Serikat berhasil menciptakan reaksi fusi nuklir, mereplikasi energi yang dihasilkan oleh bintang termasuk matahari. Ini dinilai sebagai terobosan penting menuju sumber energi bersih yang bebas limbah dan emisi.

Pada Selasa, menurut CNBC International, Kepala Departemen Energi AS dan pejabat sains tingkat federal mengumumkan reaksi fusi nuklir di Lawrence Livermore National Laboratory di California berhasil mencapai energi netto. Artinya, reaksi fusi menghasilkan lebih banyak energi dari energi yang dibutuhkan untuk memicu reaksi nuklir tersebut.

Pencapaian di California adalah energi netto pertama yang bisa diwujudkan oleh manusia.

Fusi adalah proses matahari menciptakan energi. Keberhasilan mereplika proses nuklir bintang tersebut membuka jalan untuk sumber energi baru, yang kemungkinan baru bisa terwujud dalam beberapa puluh tahun ke depan.

Proses fusi nuklir, menurut CNBC International, adalah proses pembangkitan energi yang bisa dikomersialisasikan dengan cepat. Selain itu, fusi nuklir tidak memproduksi emisi karbon dan tidak menghasilkan limbah nuklir yang dihasilkan oleh proses fisi nuklir, yang sekarang diterapkan di pembangkit listrik tenaga nuklir.

Dalam eksperimen, laser berkekuatan tinggi diarahkan ke target berukuran sehelai rambut di National Ignition Facility. “Dalam eksperimen, 192 laser menyatu dan memanaskan kapsul berisi deutrium dan tritium di suhu 3 juta derajat Celcius dan untuk waktu singkat, menciptakan kondisi terciptanya sebuah bintang,” kata Kepala Badan Keamanan Nuklir AS Jill Hruby.

Secara sederhana, fusi nuklir adalah proses yang terjadi saat dua atom saling menubruk dan melebur menjadi atom yang lebih besar. Proses ini menciptakan energi yang sangat besar.

Menurut laporan Financial Times, reaksi fusi nuklir di AS memproduksi 120% energi lebih besar dibandingkan dengan laser yang digunakan untuk mencetuskan reaksi tersebut. Fusi menghasilkan energi sebesar 10 kuadriliun watt hanya dalam waktu 1 per 100 triliun detik.

“Data diagnostik awal menyiratkan eksperimen sukses di NIF. Namun, hasil tepatnya masih ditentukan dan belum bisa kami konfirmasi,” kata perwakikan NIF kepada Financial Times, dikutip Selasa (13/12/2022).

[Gambas:Video CNBC]

(dem)


11/28/2022 01:35:00 AM

Amerika Sukses Hasilkan Listrik dari Energi Bintang, Bye PLTU

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Departemen Energi Amerika Serikat dan ilmuwan di National Ignition Facility dikabarkan segera merilis pencapaian baru dalam fusi nuklir, calon sumber energi yang serupa dengan Matahari dan bintang lainnya.

IFLScience, mengutip laporan dari Financial Times, menyatakan bahwa NIF berhasil menciptakan cetus fusi nuklir yang memproduksi energi lebih besar dari energi yang digunakan.

Reaktor fusi nuklir dilaporkan memproduksi 120% energi lebih besar dibandingkan dengan laser yang digunakan untuk mencetuskan reaksi tersebut. 

“Data diagnostik awal menyiratkan eksperimen sukses di NIF. Namun, hasil tepatnya masih ditentukan dan belum bisa kami konfirmasi,” kata perwakikan NIF kepada Financial Times, dikutip Selasa (13/12/2022).

NIF menggunakan metode fusi nuklir yang berbeda dari reaktor nuklir di Eropa dan Asia. Di lokasi seluas tiga kali lapangan sepak bola, NIF menembakkan laser ke target seukuran rambut manusia.

Laser menubruk hidrogen dalam sebuah wadah menyerupai pelet. Hidrogen kemudian dipanaskan dengan sangat cepat sehingga terjadi fusi yang menghasilkan energi sebesar 10 kuadriliun watt hanya dalam waktu satu per 100 triliun detik.

Fusi nuklir adalah energi yang dihasilkan oleh bintang. Tidak seperti pembangkit tenaga nuklir yang ada sekarang, fusi nuklir tidak menghasilkan limbah nuklir serta tidak mengeluarkan emisi rumah kaca seperti pembangkit yang membakar bahan fosil.

Jika pembangkit listrik tenaga fusi nuklir terealisasikan, manusia bisa meninggalkan energi fosil secara total.

Meskipun energi fusil di NIF hanya sebuah eksperimen, energi yang dihasilkan menunjukkan bahwa pembangkit fusi nuklir bukan cuma impian. Eksperimen ini bisa menjadi dasar perancangan dan pembangunan pembangkit listrik sesungguhnya.

[Gambas:Video CNBC]

(dem)


11/26/2022 11:08:00 PM

5 Pegawai Startup Paling Dicari serta Kisaran Gajinya

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Pekerja teknologi informasi menjadi sumber daya manusia yang banyak dibutuhkan di perusahaan teknologi. Karena itu, talenta digital di bidang rekayasa perangkat lunak juga digaji paling tinggi oleh startup dan big tech.

Laporan bertajuk Growth & Scale Talent Playbook yang diluncurkan oleh firma modal ventura Alpha JWC Ventures bersama konsultan global Kearney and platform rekrutmen GRIT, mengkaji gaji dan ketersediaan sumber daya manusia di bidang teknologi.

Pekerjaan di bidang teknologi konon katanya sedang banyak dicari, seiring dengan kemajuan zaman dan kebutuhan perusahaan menuju digital. Tidak heran kalau gaji yang ditawarkan cukup besar dibanding bagian non-teknologi. Lalu berapa sih gajinya? dan profesi apa saja yang paling banyak dibutuhkan?

Salah satu bahasan dalam laporan ini termasuk lima peran digital yang diminati lengkap dengan gaji rata-rata tahunan di beberapa negara, termasuk Indonesia.

Dalam laporan tersebut, terlihat karyawan AS memiliki gaji paling tinggi dibanding negara Asean dan Uni Eropa. Gaji bagian Cyber Security, profesi IT dengan rata-rata gaji tertinggi, mencapai US$124 ribu atau sekitar Rp 1,9 miliar per tahun.

Profesi lainnya juga punya standar yang tinggi seperti DevOps US$113 ribu, UI/UX US$ 90 ribu, Data Scientist US$116 ribu, Software Engineer US$112 ribu.

Di Uni Eropa profesi di bidang Cyber Security meraih US$ 98 ribu per tahun, DevOps US$79 ribu, UI/UX US$71 ribu, Data Scientist US$101 ribu, dan Software Engineer US$84 ribu per tahun.

Standar gaji tersebut jauh lebih tinggi dibandingkan dengan rata-rata gaji pegawai startup di Indonesia.

  1. Software Engineer, dilaporkan mendapatkan gaji rata-rata tahunan US$ 25 ribu atau sekitar Rp 390 juta.
  2. DevOps mengantongi gaji rata-rata per tahun mencapai US$12 ribu atau sekitar Rp 187 juta.
  3. Data Scientist, dengan rata-rata gaji US$11 ribu atau Rp 171 juta per tahun.
  4. Cyber Security juga mendapatkan penghasilan tahunan rata-rata US$11 ribu atau Rp171 juta.
  5. UI/UX dengan gaji rata-rata US$9 ribu atau sekitar Rp 140 juta per tahun

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


20 Pekerjaan yang Tak Bisa Digantikan Robot, Mulai Kuasai Ya

(hsy/hsy)


11/25/2022 10:59:00 PM

Mobil Terbang Bikin Harga Mobil Kamu Ga Ada Artinya

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Teknologi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) dan pembelajaran mesin (Machine Learning/ML) menghadirkan beragam inovasi di bidang otomotif. Salah satunya ditandai dengan kehadiran mobil tanpa pengemudi (self-driving car), yang digenjot Tesla dan Waymo.

Alhasil, dalam satu dekade ke depan, diprediksi anak-cucu kita tak akan lagi memiliki pengalaman mengemudi. Apalagi, laporan terbaru meramalkan mobil terbang otomatis (flying car) atau yang disebut eVTOL (Pesawat Lepas Landas dan Mendarat Vertikal Listrik) akan menjadi moda transportasi normal di kota-kota besar dalam 10 tahun mendatang.

Hadirnya mobil terbang otonom diprediksi akan membuat harga mobil darat turun 2 sampai 4 kali lipat pada 2032 mendatang, dikutip dari laporan Abundance360 yang bertajuk “Top 20 Metatrends & Moonshots For 2022-2032”, Kamis (22/12/2022).

Salah satu moda kendaraan masa depan ini memang terdengar ambisius dan mahal. Tapi belakangan sudah banyak produsen yang mulai menggarap mobil terbang ini, sebut saja Tesla, Xpeng, dan General Motors (GM).

Jika benar begitu, jumlah garasi parkir, jalan, dan struktur parkir pada akhirnya akan diubah menjadi ruang alternatif untuk hiburan, istirahat, ruang pertemuan, dan sebagainya.

Komplek perumahan dan bisnis juga akan mulai berubah karena sistem ini mengurangi waktu tempuh dan jarak. Geografi yang sebelumnya sulit dijangkau, seperti pulau, daerah pedesaan, puncak gunung, akan dapat diakses.

Individu yang mencari kesunyian juga akan memiliki akses ke pusat perbelanjaan, makanan, dan hiburan kota metropolitan, yang terhubung melalui teknologi eVTOL.

Tren meta ini akan didorong oleh konvergensi ML sebagai bagian dari AI, beragam sensor, ilmu material, peningkatan penyimpanan baterai, serta koneksi jaringan internet yang besar dan merata.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Elon Musk Pamer ‘Optimus’ Manusia Buatan Tesla

(fab/fab)


11/25/2022 12:50:00 PM

Avatar Bikin Kacau Balau, Bioskop Jepang Tolak Penonton

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Pemutaran film Avatar: The Way of Water di Jepang kacau balau. Distributor film tersebut padahal sangat ambisius dengan merilisnya hampir di seluruh bioskop di Negeri Sakura.

Avatar: The Way of Water gagal memuncaki daftar film terlaris di Jepang pada pekan perilisannya, kalah dari film anime bertema basket SMA yaitu The First Slam Dunk.

Tak hanya itu, banyak bioskop di Jepang melaporkan permasalahan teknis. Salah satu bioskop di Jepang, menurut Bloomberg, sampai harus menurunkan kecepatan putar (frame rate) Avatar yang khusus dibuat di 48 fps ke putaran standar 24 fps.

Calon penonton dilaporkan gagal menonton di banyak bioskop dan uangnya dikembalikan. Beberapa jaringan bioskop di Jepang juga melaporkan permasalahan, termasuk United Cinemas Co., Toho Col, dan Tokyu Corp. Namun, perwakilan jaringan tersebut menolak menjelaskan permasalahan yang mereka hadapi.

Kemungkinan mereka menghadapi masalah yang serupa, yaitu dukungan atas teknologi high frame rate (HFR) 48 fps. Fitur tersebut membutuhkan proyektor lebih baru atau modifikasi proyektor yang lebih lama. 

Meskipun biasanya bioskop sudah diberitahu tentang format film yang didistribusikan dan bisa memutarnya dengan lancar, HFR sangat jarang digunakan sehingga punya potensi kesalahan lebih besar.

Avatar: The Way of the Water sebetulnya tersedia di banyak format, termasuk 2D 48 fps, 3D 48 fps, dan standar 24 fps. Versi 48 fps hanya menggunakan teknologi HFR untuk adegan aksi, kemudian diputar dalam format 24 fps untuk adegan yang sarat dialog.

Film lain yang menggunakan HFR adalah trilogi The Hobbit garapan Peter Jackson yang dirilis pada 2012. Menurut Engadget, HFR paling pas digunakan untuk format 3D untuk menghindari potensi sakit mata hingga mual.

Di sisi lain, teknologi 24 fps lebih nyaman untuk format 2D karena memberikan kesan yang lebih natural, tidak warna yang terlalu kontras yang biasa disebut efek opera sabun yang juga disamakan seperti menonton video game.

[Gambas:Video CNBC]

(dem/dem)


11/25/2022 01:18:00 AM

2022 Boncos! 7 Juragan Kripto Hilang Harta Ratusan Triliun

by , in

Jakarta, CNBC Indonesia – Sektor kripto tak berjalan baik di tahun 2022. Mulai dari anjloknya Terra Luna hingga bangkrutnya banyaknya perusahaan kripto.

Buruknya kinerja sektor kripto juga berdampak pada sejumlah miliarder yang merupakan bos perusahaan kripto. Berikut daftarnya dirangkum dari Crypto Slate, Senin (26/12/2022):

1. Changpeng Zhao




Changpeng Zhao, CEO dan Pendiri bursa kripto Binance (REUTERS/Darrin Zammit Lupi)Foto: Changpeng Zhao, CEO dan Pendiri bursa kripto Binance (REUTERS/Darrin Zammit Lupi)
Changpeng Zhao, CEO dan Pendiri bursa kripto Binance (REUTERS/Darrin Zammit Lupi)

CEO Binance ini mengalami penurunan kekayaan paling ekstrem di tahun ini. Dalam 9 bulan kekayaannya anjlok 93,07%. Yakni US$65 miliar (Rp 1 kuadriliun) di bulan Maret menjadi ‘hanya’ US$4,5 miliar (Rp 70,3 triliun) pada bulan Desember.

2. Sam Bankman-Fried




Sam Bankman-Field. (Dok: AP Photo/Matt York)Foto: Sam Bankman-Field. (Dok: AP Photo/Matt York)
Sam Bankman-Field. (Dok: AP Photo/Matt York)

Samuel Bankman-Fried (SBF) merupakan salah satu orang terkaya beberapa bulan lalu. Pada Maret kekayaannya mencapai US$24 miliar (Rp 375 triliun).

Namun diperkirakan kekayaannya hilang 100% setelah masalah yang menimpa FTX. Saat ini, dia tengah menunggu persidangan atas berbagai tuduhan penipuan.

3. Brian Armstrong

Amstrong, CEO Coinbase mengalami penurunan 75%. Yakni dari US$6 miliar (Rp 93, 7 triliun) di bulan Maret menjadi US$1,5 miliar (Rp 23,44 triliun) bulan Desember.

Sebagian besar kekayaan Amstrong yang hilang nampaknya karena dipengaruhi oleh penurunan saham perusahaannya. Sahamnya anjlok lebih dari 95% dari IPO senilai US$100 miliar dan 64% sejak Agustus lalu.

4. Gary Wang

Salah satu pendiri dan Chief Technology Officer FTX, Gary Wang kehilangan US$5,9 miliar (Rp 92,2 triliun) sejak Maret lalu. Sama seperti Bankman-Fried, dia juga terseret dalam masalah FTX.

Dia dan Caroline Ellison, mantan CEO Alameda Research, bekerja sama dalam kasus melawan SBF. Keduanya mengaku bersalah atas tuntutan pidana.

5. Chris Larsen

Selama 9 bulan, kekayaan pendiri Ripple ini anjlok 51%. Yakni pada Maret US$4,3 miliar (Rp 67,2 triliun) menjadi US$1,2 miliar (Rp 18,7 triliun) di bulan ini.

6. Tyler and Cameron Winklevoss




Cameron Winklevoss & Tyler Winklevos. (Dok: Evan Agostini/Invision/AP )Foto: Cameron Winklevoss & Tyler Winklevos. (Dok: Evan Agostini/Invision/AP )
Cameron Winklevoss & Tyler Winklevos. (Dok: Evan Agostini/Invision/AP )

Kekayaan saudara kembar pendiri Gemini ini hilang 72,5%. Pada bulan Maret kekayaan masing-masing mencapai US$4 miliar (Rp 62,5 triliun).

Namun Forbes memperkirakan, keduanya memiliki masing-masing US$1,1 miliar (Rp 17,9 triliun) pada bulan Desember ini.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Bos Binance Sebut Bali Pusat Kripto Indonesia, Kok Bisa?


11/24/2022 03:52:00 AM

Elon Musk Mau Ubah Twitter Jadi 4.000 Karakter, Bebas Curhat

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Di masa depan kemungkinan kamu bisa ngetweet dengan sangat panjang dibandingkan saat ini. Baru-baru ini dilaporkan Twitter akan meningkatkan batas karakter tweetnya dari 280 menjadi 4.000 atau meningkat sekitar 14 kali.

Indikasi ini berasal dari pemilik baru dan bos Twitter Elon Musk. Dia menjawab pertanyaan dari seorang pengguna Twitter soal kebenaran perusahaannya akan meningkatkan karakter menjadi 4.000.

“Ya,” tulis Musk singkat, seperti dikutip dari Fortune, Selasa (13/12/2022).

Belum diketahui apakah informasi ini benar. Namun Fortune mencatat Musk memang sudah lama punya keinginan meningkatkan jumlah karakter di Twitter.

Akhir November lalu, laman itu melaporkan Musk condong ke batas 1.000 karakter. Dia memberitahu pengguna yang menanyakan soal hal tersebut.

Jika perubahan ini jadi dilaksanakan, akan jadi peningkatan terbesar dalam sejarah Twitter. Terakhir kali perusahaan meningkatkan jumlah karakternya pada 2017, yakni 140 menjadi 280.

Sementara itu Twitter mulai meluncurkan layanan centang biru berbayar. Masuk dalam paket Twitter Blue, harga langganannya adalah US$8 (Rp 124.800) untuk web dan US$11 (Rp 171.600) per bulan pada pengguna iPhone.

Pengguna yang berlangganan tersebut bisa mendapatkan akss ke fitur khusus Twitter. Termasuk di antaranya adalah mendapatkan centang biru.

“Kami meluncurkan kembali @TwitterBlue pada hari Senin-berlangganan di web seharga US$8/bulan atau iOS senilai US$11/bulan untuk mendapatkan akses ke fitur khusus pelanggan termasuk tanda centang biru,” tulis Twitter dalam akun resminya, dikutip dari The Guardian.

Bagi mereka yang berlangganan, Twitter menjelaskan akan lebih menonjol dibandingkan pengguna biasa. Kemampuan ini baru tersedia untuk pengguna iOS Amerika Serikat (AS), Kanada, Australia, Selandia Baru, dan Inggris dengan rencana akan dikembangkan.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Alamat Elon Musk Bocor, Netizen ‘Gercep’ Mau Kirim Hadiah


11/24/2022 02:47:00 AM

Buka-bukaan Kinerja & Tantangan Startup Logistik Waresix

by , in

Jakarta, Gadgetcache- Digitalisasi telah merambah ke berbagai sektor bisnis termasuk bisnis logistik dengan menawarkan kemudahan dan solusi bagi permasalahan logistik.

Memanfaatkan digitalisasi, Startup Waresix menghadirkan layanan solusi logistik dengan jaringan puluhan ribu truk hingga pergudangan dan penyimpanan dengan luas lebih dari 300.000 meter persegi. Hingga saat ini, layanan Waresix telah menjangkau 229 kota di Indonesia.

Seperti apa strategi dan kinerja bisnis layanan solusi logistik Waresix di tengah berbagai tantangan global saat ini? Selengkapnya simak dialog Savira Wardoyo dengan Founder & CEO Waresix, Andree Susanto dalam Profit, CNBC Indonesia Indonesia (Rabu, 21/12/2022)

Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini


11/23/2022 11:12:00 PM

Ramai PHK Startup, Venture Capital Ubah Strategi Investasi?

by , in

Jakarta, Gadgetcache- Founder & Managing Partner Rigel Capital, Sebastian Togelang menyebutkan PHK karyawan bukan satu-satunya strategi efisiensi startup.

Dimana perusahaan rintisan dapat melakukan pengurangan spending marketing, perpindahan unit usaha yang lebih menguntungkan sehingga PHK menjadi pilihan akhir untuk mendukung strategi pengembangan bisnis perusahaan.

Seperti apa VC melihat fenomena PHK startup? Dan seperti apa dampaknya terhadap arah nvestasi venture capital ke startup? Selengkapnya simak dialog Shafinaz Nachiar dengan Founder & Managing Partner Rigel Capital, Sebastian Togelang dalam Power Lunch, CNBC Indonesia Indonesia (Rabu, 14/12/2022)

Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini


11/23/2022 02:27:00 AM

Set Top Box dan Android TV Box Berbeda, Ini Harga yang Resmi

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Set Top Box (STB) jadi salah satu perangkat penting saat program Analog Switch Off (ASO) mulai dijalankan. Perangkat itu digunakan untuk TV analog bisa menangkap siaran digital.

Namun perlu diingat jika STB berbeda dengan Android Box. STB memiliki fungsi untuk menangkap siaran digital pada perangkat TV analog, sedangkan Android Box belum tentu dapat melakukannya.

STB akan menghadirkan siaran tidak berbayar atau free to air. Masyarakat akan dapat menonton siaran TV seperti biasanya, namun dengan siaran digital bukan lagi analog.

Dengan siaran digital tidak ada lagi kualitas layar bergoyang, keluar titik, banyak semutnya atau seperti hujan di layar kaca. Masyarakat bisa menikmati siaran yang jernih.

Sedangkan Android Box berfungsi untuk mengubah televisi konvensional menjadi TV pintar atau smart TV. Pengguna akan dapat menikmati layanan streaming berbayar atau konten Youtube di perangkat TV yang dimiliki.

Android Box akan menampilkan antarmuka perangkat di televisi seperti tampilan ponsel. Pada Smart TV akan ada berbagai sistem operasi bukan hanya Android.

Harga set top box resmi

STB bisa dibeli di berbagai toko elektronik dan juga e-commerce di Indonesia. Namun perlu diingat untuk membeli yang resmi dan tersertifikasi Kementerian Kominfo.

Berikut daftar STB dan kisaran harga yang ada di pasaran:

  • Advan DVB-10KK harga Rp160.000
  • Akari ADS-2230 harga Rp275.000
  • Akari ADS-210 harga Rp330.000
  • Akari ADS-168 harga Rp400.000
  • Akari ADS-525 harga Rp274.000
  • Aldo AB3 harga Rp250.000
  • Aldo STB 03 harga Rp170.000
  • CBM SEI130LN harga Rp150.000
  • CBM DTP2162 harga Rp –
  • CBM CBM91T harga Rp225.000
  • CBM CBM91TH harga Rp –
  • CBM BSTB-2201 harga Rp279.000
  • Crenova S-1807 harga Rp –
  • Erza Genesis harga Rp160.000
  • Evercoss STB1 harga Rp160.000
  • Evercoss STB Mini harga Rp170.000
  • Evercoss STB Pro harga Rp265.000
  • Evercoss STB Max harga Rp265.000
  • Evenix H-1 harga Rp189.000
  • Freebox H-1 harga Rp150.000
  • Goldstat Sonic harga Rp189.000
  • Goldstat Revo harga Rp160.000
  • Ichiko 8000HD harga Rp250.000
  • Infico ITB-202 harga Rp215.000
  • Inti 1407 harga Rp225.000
  • Iota Omega harga Rp175.000
  • Kubik Arca DVB-T2 harga Rp240.000
  • Luby Digitant harga Rp160.000
  • Matrix Apple DVB21P harga Rp300.000
  • Matrix Apple DV-T2 harga Rp255.000
  • Matrix Apple DVB-T2 Silver harga Rp210.000
  • Matrix Apple DVB-T2 Kuning harga Rp180.000
  • Matrix CH-77 harga Rp175.000
  • Matrix Garuda DV-T2 harga Rp240.000
  • Modibox PD-101 harga Rp250.000
  • Myvo Star-01 harga Rp185.00
  • Next TV G-1 harga Rp260.000
  • Noise Diamond harga Rp179.000
  • Nexmedia NA1300/DVB-T2 MPEG4 HD harga Rp260.000
  • Nextron NT2000-D harga Rp –
  • Nextron TR 1000 harga Rp290.000
  • Nextron Vicson 2000 harga Rp258.000
  • Pioline DVB-T2 harga Rp158.000
  • Polytron PDV 600T2 harga Rp250.000
  • Polytron PDV 610T2 harga Rp260.000
  • Polytron PDV 620T2 harga Rp270.000
  • Polytron PDV 700T2 harga Rp225.000
  • Sharp STB-DD001I harga Rp250.000
  • Signal Viewer SVSETB01 harga Rp205.000
  • Super HD HD 168 harga Rp245.000
  • Super HD HD 168 Gol harga Rp255.000
  • Tanaka T2 harga Rp182.000
  • Tanaka T2 Sniper harga Rp160.000
  • Tanaka T2 Jurassic harga Rp190.000
  • Tanaka T2 New harga Rp249.000
  • Tanaka T-21 New Sakura harga Rp125.000
  • Tanaka T-21 New Samurai harga Rp230.000
  • Tanaka T-21 Spider harga Rp250.000
  • Tanaka T-21 Elang harga Rp220.000
  • Tanaka Nusantara harga Rp230.000
  • Tennox HD-9000 harga Rp230.000
  • Unicom Apollo harga Rp250.000
  • Varwin T1 harga Rp200.000
  • Venus Brio harga Rp155.000
  • Venus Cabai Rawit harga Rp265.000
  • Visio HS1685 harga Rp260.000
  • Vitara VTR-218T2 harga Rp240.000
  • Welhome Crown harga Rp170.000
  • Winasat HD-88 N harga Rp160.000
  • Zyrex Zbox harga Rp279.000

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Jangan Bingung, Ini Alasan STB TV Digital Tak Dapat Sinyal

(npb)


11/22/2022 08:41:00 PM

Begini Cerita Hero Telkom Hadapi Tantangan & Pimpin Tim

by , in

Jakarta, CNBC Indonesia – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) terus mendorong upaya peningkatan kualitas daya saing sumber dayanya hingga melahirkan para Head Of Representative (HERO) Telkom yang unggul.

Salah satunya adalah HERO Telkom Area Cikini, Anggita Cremonandra Elfani. Sebelumnya, Anggita bertugas di berbagai tempat sebagai Head of Business Unit Telkom Area di Gambir, Cideng dan Cempaka Putih.

Wanita kelahiran Semarang, Agustus 1992 itu mengungkapkan, tugasnya di Cikini lebih menantang yaitu memimpin tim untuk menuntaskan 19 KPI end to end di Telkom Area Cikini yang landscape market-nya lebih beragam.

Meski demikian, tugas berat dengan segudang pekerjaan mampu dilalui dengan baik, bahkan Anggita berhasil masuk Top 3 di Forum HERO Nasional dan mewakili Telkom Regional untuk berbagi pengalaman best practice dalam memimpin territory di depan ratusan HERO dari seluruh area dari Sabang-Merauke dan para senior Leader TelkomGroup.

Lulusan Great People Trainee Program (GPTP) 2 tahun 2015 itu mengaku merumuskan 4B dalam memimpin territory. Yang pertama benchmark, yaitu mempelajari aspek internal dan eksternal dengan komprehensif, kelebihan dan kekurangannya.

“Kedua, Bold Planning & Execution, merancang program yang sesuai dengan karakter resource dan market, serta mengeksekusinya dengan baik,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Senin (26/12/2022).

Ketiga, Build Connection, artinya membangun koneksi seluas-luasnya dengan lintas unit dan divisi, serta jaringan stakeholders eksternal lain. Yang ke empat tidak lain tidak bukan adalah Berdoa.

Berkat hal tersebut, banyak rekan-rekan di tempatnya bertugas mengapresiasi kinerja Anggita dan timnya, bukan hanya aspek performance kerja yang disorot, tetapi juga attitude para tim lapangan yang dibinanya menjadi lebih sopan dan bekerja produktif, proaktif serta memahami product knowledge dengan baik.

Penyampaian materi dan poin-poin darinya ke team tidak hanya disampaikan melalui briefing formal dalam kantor, tetapi juga melalui Ngobras, alias Ngobrol Asik tapi Seru, yang sifatnya lebih informal.

“Dengan makan dan ngobrol santai bersama tim termasuk para teknisi, sales dan para garda terdepan IndiHome lainnya, biasanya team akan lebih terbuka dalam menerima maupun menyampaikan feedback,” jelasnya.

Dia pun menegaskan menjadi pemimpin wanita muda adalah bagian dari aktualisasi dirinya. Baginya, hal yang paling penting dan ia cari bukan posisi atau jabatan, tetapi seberapa besar dan luas manfaat yang dapat diberikan dengan adanya ia di posisi tersebut.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Ternyata Telkom dan PLN Belum Kena Sanksi Kebocoran Data

(dpu/dpu)


11/22/2022 05:24:00 AM

Bos Kripto Bangkrut Pulang ke AS, Mantan Pacar Mengaku Salah

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Dua rekan dekat pendiri bursa kripto FTX Sam Bankman-Fried mengaku bersalah atas tindakan penipuan. Salah satunya adalah CEO Alameda Research Caroline Ellison, yang dikabarkan pernah menjadi kekasih Bankman-Fried.

Rekan lainnya yang mengaku bersalah di pengadilan federal New York adalah Gary Wang, partner Bankman-Fried dalam pendirian FTX.

Wang dan Ellison mengaku bersalah atas tuduhan konspirasi penipuan transaksi online dan penipuan saham. Ellison juga mengaku bersalah atas tuduhan konspirasi penyucian uang.

Kabar tersebut muncul pada malam yang saat Bankman-Fried sedang dalam perjalanan dari Bahama ke New York. Ia bakal menghadapi tuduhan yang sama seperti dua rekan dekatnya.

Jaksa Damian Williams menyatakan investigasi kasus FTX masih terus berlangsung. “Minggu lalu saya mengatakan pengumuman waktu itu bukan yang terakhir. Begitu juga hari ini,” katanya seperti dikutip dari CNBC International pada Kamis (22/12/2022).

Bankman-Fried, yang juga dikenal dengan nama panggilan SBF, ditangkap pekan lalu di Bahama setelah Kejaksaan New York resmi menerbitkan surat panggilan. Setelah seminggu lebih bertarung melawan perinta ekstradisi, SBF akhirnya dipulangkan ke AS.

Pada saat yang sama, Komisi Bursa Saham (SEC) dan Perdagangan Komoditas AS (CFTC) juga menuntut Wang, Ellison, dan SBF untuk kasus perdata.




Caroline Ellison, CEO Alemanda Research (Tangkapan layar @twitterCarolinecapital)Foto: Caroline Ellison, CEO Alemanda Research (Tangkapan layar @twitterCarolinecapital)

SEC menuding mereka terlibat dalam “rencana jahat dalam jangka waktu bertahun-tahun untuk menipu investor di FTX”. CFTC menuduh mereka “penipuan dan pembohongan terkait penjualan komoditas digital.”

Wang dan Ellison menerima tuduhan CFTC atas mereka. Ellison disorot secara khusus oleh SEC karena dituduh memanipulasi FTT, token kripto terbitan FTX. Baik Ellison maupun Wang, bekerja sama dengan penyelidik SEC.

Alemada Research yang didirikan oleh SBF dan dipimpin oleh Ellison memiliki keterkaitan dengan beberapa pinjaman dari bursa kripto yang kini bangkrut, seperti Voyager Digital dan BlockFi Lending.

Wang dituduh membuat “pintu belakang” di FTX sehingga Alemada bisa menggunakan dana milik nasabah untuk mereka gunakan dalam perdagangan kripto.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Investor Kripto Lagi Ngeri-ngeri Sedap Nih, Ada Apa Gerangan?

(dem/dem)


11/22/2022 01:08:00 AM

Ada 4 Aplikasi Berbahaya di Android, Segera Hapus dari HP

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Terdapat empat aplikasi yang dilaporkan berbahaya di Android. Menurut laporan Malwarebytes Labs, aplikasi tersebut terinfeksi trojan iklan.

Seluruh aplikasi tersebut sudah mengumpulkan total lebih dari 1 juta unduhan. Analis Malwarebytes Labs, Nathan Collier mencatat pengembang aplikasi diketahui telah menyebarkan malware di Google Play sebelumnya.

Aplikasi bermasalah itu tidak akan menunjukkan perilaku jahat dalam 72 jam pertama setelah diunduh. Namun setelah adanya penundaan pemaksaan sendiri, aplikasi akan mulai membuka situs phishing di Chrome.

Sejumlah situs tercatat relatif tidak berbahaya, menghasilkan pendapatan dengan meminta pengguna menekan iklan. Namun situs lainnya berbahaya dan akan mencoba mengelabui pengguna telah terinfeksi atau memperbarui perangkat mereka.

“Tab Chrome dibuka di latar belakang perangkat seluler terkunci. Saat pengguna membuka kunci perangkat, Chrome membuka situs terbaru. Tab baru sering terbuka dan hasilnya akan mengunci ponsel Anda setelah beberapa jam berarti menutup banyak tab,” tulis Collier.

“Riwayat browser pengguna juga akan menjadi daftar panjang situs phishing jahat”.

Dalam pembaruan berita di BGR, juru bicara Google menyatakan aplikasi yang teridentifikasi sudah tidak ada lagi di Google Play. “Aplikasi yang diidentifikasi dalam laporan tidak lagi tersedia di Google Play dan pengembangnya telah dilarang,” kata Google.

Namun bagi yang sudah menginstallnya di ponsel, hapus secepatnya aplikasi tersebut. Berikut daftar 4 aplikasi bermasalah tersebut, dikutip dari BGR, Senin (12/12/2022):

  • Bluetooth Auto Connect
  • Bluetooth App Sender
  • Driver: Bluetooth, Wi-Fi, USB
  • Mobile transfer: smart switch

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Waspada! Ada Malware Baru Ditemukan Masuk ke Akun Youtube

(npb)


11/21/2022 11:52:00 AM

5 Smartphone Terbaik 2022, dari HP Oppa sampai Kamera Garang

by , in

Jakarta, CNBC Indonesia – Produsen HP berlomba-lomba menghadirkan inovasi terbaru untuk memenangkan hati pasar sepanjang 2022. Dari ponsel premium hingga HP bujet, smartphone yang dirilis sepanjang tahun ini tidak mengecewakan.

Akhir tahun bisa jadi waktu yang tepat untuk membeli HP baru. Alasannya, konsumen bisa membandingkan dengan lengkap seluruh smartphone yang sudah dirilis termasuk review lengkap serta pengalaman para penggunanya.

Sepanjang 2022, ada beberapa smartphone yang menampilkan fitur dan inovasi yang unik dibandingkan dengan yang lain. Jika kamu berniat ganti HP baru menjelang akhir tahun, simak selanjutnya untuk mempelajari lebih lanjut mengenai spesifikasi dan harga 5 smartphone terbaik tahun ini!

Berikut 5 HP terbaik sepanjang 2022 menurut CNBC Indonesia.

Samsung Galaxy Z Flip 4




Galaxy Z Flip 4Foto: Samsung Indonesia
Galaxy Z Flip 4

Samsung kembali memasarkan dua ponsel lipat dengan memboyong duo Galaxy Z Flip 4 dan Z Fold 4. Keduanya sama-sama mengusung spesifikasi dan fitur andal ala HP flagship. Seri HP lipat Samsung Galaxy Z Flip dan Fold wara-wiri di drama Korea (drakor) kesayangan netizen. Bahkan sampai dijuluki “HP drakor”.

Oppo Find X5 Pro




OPPO Find X5 Pro 5GFoto: dok OPPO Find X5 Pro 5G
OPPO Find X5 Pro 5G

Oppo menggemborkan seri Find X5 Pro dengan peningkatan kamera yang signifikan. Bahkan, vendor asal China tersebut mengembangkan chip gambar MariSilicon X Imaging NPU yang memungkinkan penurunan noise secara signifikan dan menghasilkan video beresolusi tinggi di malam hari atau disebut 4K Ultra Night Video.

Xiaomi Redmi Note 11




Redmi Note 11 Pro. (Dok. Xiaomi)Foto: Redmi Note 11 Pro. (Dok. Xiaomi)

Di kelas budget, Redmi Note 11 bisa jadi pilihan yang cerdas. Dengan harga Rp 2 jutaan, pengguna sudah mendapat layar AMOLED 6,43 inci dengan refresh rate 90Hz. Pengalaman nonton video bakal terasa lebih mulus di HP murah. Apalagi, refresh rate lumayan tinggi yang biasanya boros baterai diklaim tak jadi masalah untuk Redmi Note 11, sebab sudah dibekali baterai jumbo 5.000 mAh.

Apple iPhone 14 Pro




iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max. (Photo: Business Wire)Foto: iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max. (Photo: Business Wire)

Bagi Apple fanboy, iPhone keluaran September lalu pun tak mengecewakan. Pabrikan Cupertino tersebut menancapkan dua fitur stabilisasi gambar baru yang menghasilkan perekaman video andal. Pertama, pengaturan “Enhanced Stabilization” yang akan memotong sebagian kecil footage video untuk menstabilkan hasil akhir.

Selain itu ada pula “Action Mode” yang sudah lumayan familier di ponsel Android. Pengaturan ini memungkinkan pemotongan (cropping) yang lebih berat untuk mencapai hasil video yang lebih stail di resolusi 2K.

Galaxy S22 Ultra




Samsung Galaxy S22Foto: screenshot Samsung

Samsung yang unjuk gigi melalui seri flagship Galaxy S22 dengan model Ultra yang paling menonjol. Varian paling prima dari seri Galaxy S keluaran awal 2022 ini mendapat banyak pujian dari reviewer dan pecinta gadget, terutama di sektor kamera dan peningkatan fungsi pena digital (stylus) S Pen. Kali ini S Pen tersedia sebagai bawaan perangkat (built-in), persis seperti seri Galaxy Note dulu.

 

[Gambas:Video CNBC]

(dem/dem)


11/21/2022 09:57:00 AM

Pegiat Literasi Ini Ungkap 3 Manfaat Pasang WiFi Rumah

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Konektivitas internet sangat dibutuhkan di zaman yang serba digital saat ini. Apalagi, kini banyak masyarakat telah mulai nyaman beradaptasi dalam kegiatan hybrid. Contohnya saja seorang penulis dan pegiat literasi, Ahmad Humaidi.

Dia mengungkapkan bahwa dengan dukungan internet yang cepat dan stabil, ia bisa menambah cuan. Apalagi sebagai pegiat media sosial, segala kebutuhan informasi dan data dapat ditemukan dengan mudah dan cepat.

Humaidi pun mengaku sangat mendapat manfaat dari jaringan wifi rumah dari internet cepat IndiHome milik Telkom Indonesia.

“Yang harus diingat, saat sharing connection harus memperhatikan batasan ideal jumlah device yang tersambung dengan jumlah paket langganan. Jika melebihi, bisa mengakibatkan akses jaringan melemah,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Kamis (22/12/2022).

Adapun setelah memastikan jumlah ideal device yang tersambung, Humaidi mengaku banyak manfaat yang dapat dirasakan dari internet cepat dari IndiHome. Dalam pengalamannya, dia mendapatkan 3 manfaat yang dirasakan berkat wifi rumah IndiHome, meliputi;

Pertama, sebagai alat konektivitas dan komunikasi. Menurutnya, Meski tak bisa bertatap muka secara langsung, wifi rumah nyatanya terbukti bisa menjalin silaturahmi tanpa batas dengan siapapun.

Kedua, sebagai jendela informasi. Humaidi bisa mendapatkan beragam wawasan ilmu dan pengetahuan sudah tersaji di depan mata setelah koneksi wifi rumah terpasang.

“Buat yang masih belajar, fungsi wifi rumah bisa dimanfaatkan untuk menyelesaikan tugas-tugas yang telah diberikan di sekolah atau kampus. Para pelajar atau mahasiswa pun tak kesulitan lagi untuk akses jurnal, esai ilmiah, media daring, sampai buku online (e-book) dengan bantuan internet,” jelasnya.

Dan yang ketiga, yakni sebagai jalan untuk berwirausaha. Manfaat ini bisa didapat karena mengacu pada aspek bisnis yang dapat dikembangkan secara daring melalui platform media sosial atau e-commerce.

Aspek kehidupan untuk berniaga, lanjutnya, bisa diwujudkan melalui wifi rumah. Internet dikatakannya sebagai perantara bagi pertemuan virtual antara penjual dan pembeli. Transaksi penjualan pun dilakukan secara virtual sehingga dirinya sadar betapa penting memasang wifi rumah untuk berbagai keperluan yang bisa menghasilkan cuan.

“Tingkat praktis penggunaan wifi rumah untuk komunikasi dan mengurus berbagai hal juga saya rasakan. Hemat waktu dan biaya sehingga tak perlu bolak balik ke warung internet (warnet) lagi untuk menyelesaikan semua hal. Waktu yang dihabiskan begitu singkat maka tak akan ganggu kesibukan lainnya,” pungkas Humaidi.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Soal Isu Kebocoran Data, Ini Cara Indihome Jaga Data Pengguna

(dpu/dpu)


11/19/2022 05:54:00 PM

Jangan Kaget Netflix Diblokir Tahun Depan, Ini Penyebabnya

by , in

Jakarta, CNBC Indonesia – Netflix berencana untuk mengakhiri berbagi kata sandi atau password sharing mulai awal 2023.

Sebelumnya memang sudah ada desas-desus tentang berakhirnya sharing password dan Netflix telah mencari metode untuk mencegahnya. Namun menurut laporan terbaru dari The Wall Street, perubahan tersebut akan secara resmi mulai berlaku tahun depan.

Netflix telah lama mengetahui bahwa berbagi kata sandi adalah masalah yang memengaruhi keuntungan perusahaan, tapi peningkatan jumlah pelanggan yang terjadi saat pandemi di 2020 bisa menutup masalah tersebut.

Namun kini, dengan penurunan pendapatan yang terjadi tahun ini dan merosotnya jumlah pelanggan terbanyak dalam 10 tahun terakhir CEO Netflix Reed Hastings memutuskan sudah waktunya untuk bertindak atas praktik berbagai password yang telah ditunda terlalu lama, demikian dikutip dari Macrumors, Senin (26/12/2022).

Mulai tahun 2023, Netflix berencana untuk meminta pengguna yang berbagi akun dengan orang lain di luar rumah tangganya untuk membayar lebih. Netflix telah menguji pembayaran tambahan untuk berbagi kata sandi di beberapa negara Amerika Latin.

Perusahaan raksasa streaming video itu mengenakan biaya tambahan sekitar US$3 (sekitar Rp 46 ribu) bagi mereka yang hendak berbagai password.

Di negara-negara yang sudah diuji coba pemilik akun utama harus memberikan kode verifikasi kepada siapa pun di luar rumah tangga yang ingin mengakses akun tersebut. Netflix akan berulang kali meminta kode tersebut hingga biaya bulanan dibayarkan untuk menambah pelanggan.

Netflix akan memberlakukan aturan berbagi kata sandi melalui alamat IP, ID perangkat, dan aktivitas akun. Agar tidak menyusahkan pelanggan, Netflix akan secara bertahap menghentikan pembagian kata sandi, dibanding harus menghentikannya sekaligus.

Seperti yang diketahui, harga pada paket Netflix memang memungkinkan pengguna menonton di beberapa perangkat yang didukung. Namun Netflix tidak pernah mengizinkan pengguna di luar rumah tangga berbagi password.

Paket premium Netflix, misalnya, bisa digunakan untuk menonton di empat perangkat seperti iPhone, iPad, dan Mac sekaligus, selama perangkat tersebut dimiliki oleh orang-orang di rumah yang sama.

Selain meningkatkan pendapatan dengan menghilangkan berbagi kata sandi, Netflix juga telah memperkenalkan langganan yang lebih murah seharga US$6,99 perbulan di AS, tapi dengan iklan.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Ga Cuma TV Nasional, Stasiun Lokal Ramai-Ramai Pindah Digital

(dem)


11/19/2022 05:03:00 PM

Kaum Rebahan, Nih Apps Olahraga Gratis Buat yang Mager ke Gym

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Olahraga menjadi salah satu aktivitas yang penting dilakukan demi menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Namun jauhnya lokasi biasanya menjadi kendala.

Namun kini tak ada lagi alasan untuk absen olahraga karena malas ke luar rumah. Sebab ada banyak aplikasi olahraga yang bisa ditemukan dengan mudah di toko aplikasi Google Play Store (Android) atau Apple App Store (iOS).

Berikut lima aplikasi olahraga gratis di Android dan iOS:

1. Daily Workouts – Home Trainer

Aplikasi ini menawarkan layanan gratis untuk olahraga harian berdurasi 5 hingga 30 menit untuk pria dan wanita. Konten yang disajikan pun diramu dan diperagakan oleh pelatih bersertifikat.

Fiturnya termasuk latihan yang menargetkan pembentukan bagian tubuh tertentu dengan durasi 2 sampai 10 menit, kemudian latihan seluruh tubuh selama 10 ke 30 menit, serta lebih dari 100 jenis latihan lain.

Untuk memudahkan pengguna, ada petunjuk serta pengatur waktu di layar aplikasi. Beberapa jenis latihan pun bisa diakses tanpa jaringan internet.

2. Simply Yoga – Home Instructure

Jika tak punya waktu ke studio yoga, Anda tetap bisa latihan yoga sederhana di rumah. Ada lebih dari 35 pose yoga yang bisa dicoba dengan bimbingan instruktur yoga yang bersertifikat.

Di antaranya ada enam rutinitas yoga level satu yang akan memandu pengguna melakukan setiap pose secara bertahap dengan durasi 20 sampai 60 menit. Tak hanya itu, ada pula kelas yoga secara streaming yang bisa diikuti.

3. Daily Ab Workout – Abs Trainer

Aplikasi ini memiliki antarmuka (User Interface/UI) yang simpel sehingga mudah dioperasikan. Kontennya pun menggabungkan aspek video, audio, serta teks, sehingga lebih fleksibel untuk dikonsumsi.

Daily Ab Workout – Abs Trainer menyediakan rutinitas olahraga harian berdurasi 5 sampai 10 menit untuk melatih pembentukan otot perut bagi perempuan dan laki-laki. Aplikasi ini menyediakan timer untuk mengatur perpindahan gerakan.

4. Fita

Fita menyediakan program kesehatan dan olahraga yang mudah dan sesuai kebutuhan. Dalam setiap program, pengguna akan mendapatkan bimbingan secara personal dan terarah untuk membangun kebiasaan baik setiap harinya, seperti mengatur asupan kalori dan gizi yang seimbang.

Fita punya fitur meal logging untuk mencatat makanan dan mengetahui kalori yang sesuai dengan makanan favorit Anda. Fitur lainnya bisa untuk mencatat konsumsi air minum, olahraga yang dilakukan, hingga memantau berat badan.

Tersedia juga ratusan artikel dan video mengenai pola hidup sehat, resep makanan Indonesia dan video olahraga yang bisa diakses kapan pun.

5. 7 Minute Workout

Sesuai namanya, 7 Minute Workout menjadi aplikasi kesehatan yang menyediakan berbagai pilihan olahraga harian dengan durasi 7 menit. Aplikasi ini menyabet penghargaan di Google Play Store sebagai “Best Home Workout App” (Aplikasi Olahraga Rumahan Terbaik).

Fiturnya mendukung Google Fit, panduan suara, pengaturan waktu istirahat, pengaturan untuk menjeda latihan, serta opsi lompat ke latihan berikutnya.

Aplikasi ini terdiri dari 12 latihan yang harus dilakukan selama 30 detik dengan jeda 10 detik di antara tiap latihannya. Ulangi 2 sampai 3 kali set, tergantung pada seberapa banyak waktu yang dimiliki pengguna.

[Gambas:Video CNBC]

(sef/sef)


11/19/2022 07:06:00 AM

Gokil! Umur Manusia 10 Tahun Lebih Panjang Berkat AI

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Dalam 10 tahun ke depan, manusia diprediksi bisa memiliki usia 10 tahun lebih panjang. Ini disebabkan karena adanya gelombang eksponensial kemajuan teknologi yang akan merevolusi industri, seperti kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI).

Prediksi ini ada dalam laporan bertajuk “Top 20 Metatrends & Moonshots For 2022-2032” dari Abundance360, dikutip Kamis (22/12/2022)

Saat ini, dikabarkan ada lusinan solusi teknologi biotek dan farmasi yang sedang dalam uji klinis untuk mewujudkan visi tersebut. Ke depannya, penuaan akan dikategorikan sebagai penyakit. Penelitian pun digenjot untuk menghentikan proses penuaan, sehingga manusia modern bisa memiliki 30 tahun lebih usia produktif di dekade selanjutnya.

Berbagai teknologi akan dikembangkan untuk mengatasi 9 tanda penuaan. Perusahaan seperti Vaxxinity mencoba memerangi penyakit jantung dan stroke dengan vaksin PCSK9. Perusahaan bioteknologi Celularity pun semakin gencar meneliti soal metode pengisian sel punca (stem cell) yang berasal dari plasenta.

Terapi gen akan digunakan untuk mengedit atau mengganti gen yang rusak sebagai cara untuk memperbaiki kelainan genetik. Kombinasi obat-obatan Senolitik, sel pembunuh alami, dan vaksin, akan digunakan untuk menghilangkan sel ‘zombie’ tua yang menyebabkan inflamasi.

Pemrograman ulang ini menggunakan kombinasi “faktor Yamanaka”, yang akan digunakan untuk membalikkan epigenetik sel dan dengan biologis usia.

Tren ini ini digerakkan oleh konvergensi teknologi pengurutan genom (genome sequencing) modifikasi DNA (CRISPR), AI, komputasi kuantum, serta pengobatan sel.

[Gambas:Video CNBC]

(tib)


11/18/2022 02:43:00 PM

Cara Pindah Digital Buat Warga Jatim yang TV-nya Semut Semua

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Penghentian wilayah siaran TV analog dan digantikan TV digital bertambah, di mana wilayah Jawa Timur, ternasuk Surabaya. Nah, buat masyarakat ini cara pindah ke TV digital.

Pada 20 Desember 2022, siaran TV analog di wilayah Jatim-1 dimatikan. Artinya, penduduk di area ini sudah tidak bisa menyaksikan lagi TV gratis jika belum pindah ke siaran digital.

Wilayah Jatim-1 meliputi 10 Kabupaten/kota, yaitu:

  • Kabupaten Pasuruan
  • Kabupaten Sidoarjo
  • Kabupaten Mojokerto
  • Kabupaten Jombang
  • Kabupaten Lamongan
  • Kabupaten Gresik
  • Kabupaten Bangkalan
  • Kota Pasuruaan
  • Kota Mojokerto
  • Kota Surabaya

Masyarakat perlu mempersiapkan beberapa hal untuk bisa menikmati siaran televisi digital. Persiapan itu mulai dari perangkat yang bisa menerima siaran digital. Berikut beberapa perangkat yang perlu kamu siapkan:

1. Pesawat televisi digital

Untuk menonton siaran digital, pesawat televisi yang digunakan harus dilengkapi teknologi digital. Pastikan terlebih dulu perangkat telah mendukung DVB-T2 atau Digital Video Broadcasting-Second Generation Terrestrial.

Anda bisa mengecek lebih dulu apakah TV di rumah sudah menggunakan DVB-T2 atau belum, berikut caranya:

Terlebih dulu periksa kardus kemasan apakah terdapat tanda DVB-T2. Buka juga buku petunjuk penggunaan, lihat pada bagian spesifikasi apakah ada dukungan untuk DVB-T2.

Terakhir, buka settingan pada TV. Berikutnya lakukan pemindaian channel, jika ada opsi DTV artinya TV Anda dapat menangkap siaran digital.

2. Set top box (STB)

Jika Anda punya TV analog dan tidak ada rencana membeli TV baru, bisa juga menggunakan STB. Perangkat STB sudah bisa ditemukan baik di toko offline maupun online dengan harga yang beragam.

STB merupakan perangkat yang bisa mengkonversi sinyal digital jadi gambar serta suara dan ditampilkan pada layar TV yang belum mendukung DVB-T2.

Anda dapat mengecek perangkat STB resmi dan tersertifikasi pada laman Siaran Digital. Khusus bagi masyarakat miskin, pemerintah beserta penyelenggara multipleksing membagikan STB secara gratis.

3. Antena

Anda tetap memerlukan antena untuk menangkap siaran digital, ada pilihan untuk indoor dan outdoor. Opsi mana yang harus dipilih tergantung pada kuatnya sinyal TV digital di tempat tinggal.

Semakin kuat sinyalnya bisa menggunakan indoor, sebaliknya gunakan antena outdoor yang dilengkapi booster jika sinyal lemah.

Kamu bisa mengecek kualitas sinyal TV digital menggunakan aplikasi Sinyal TV Digital yang tersedia baik untuk perangkat Android maupun iPhone. Di dalamnya wilayah akan diberikan warna bergantung pada kekuatan sinyal, paling kuat berwarna Oranye hingga Merah berkekuatan lebih dari 56 dBUV/m.

Hubungkan antena ke TV yang telah memiliki DVB-T2 atau melalui STB yang terhubung ke TV. Lakukan scan channel untuk mencari channel TV.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Ga Cuma TV Nasional, Stasiun Lokal Ramai-Ramai Pindah Digital


11/18/2022 01:41:00 AM

Gaji Fantastis, Ini 5 Profesi Pegawai Startup Paling Dicari

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Pekerjaan di bidang teknologi dikabarkan tengah banyak dicari karena perubahan menuju digital. Sebuah laporan berusaha mengkaji tren tersebut.

Perusahaan modal ventura Alpha JWC Ventures, konsultan global Kearney dan platform rekrutmen GRIT membuat laporan berjudul Growth & Scale Talent Playbook. Laporan tersebut berisi mengenai gaji dan ketersediaan sumber daya manusia di bidang teknologi.

Salah satu yang menjadi bahasan dalam laporan tersebut adalah peranan di sektor digital yang paling diminati. Laporan itu juga melengkapinya dengan gaji yang diperoleh pegawai di beberapa negara, termasuk Indonesia.

Terdapat lima profesi yang permintaannya paling tinggi untuk bidang teknologi. Tercatat dalam laporan tersebut, Software Engineer menjadi yang paling teratas.

Pegawai yang bekerja sebagai Software Engineer rata-rata mendapatkan gaji tahunan mencapai Rp 390 juta.

Sementara itu pada urutan kelima terdapat posisi UI/UX. Peranan tersebut digaji rata-rata US$9 ribu atau Rp 140 juta/tahun.

Gaji 5 Profesi Digital di Indonesia

Berikut ini 5 profesi tersebut dan juga gaji tahunan yang didapatkan:

  • Software Engineer, dilaporkan mendapatkan gaji rata-rata tahunan US$ 25 ribu atau sekitar Rp 390 juta.
  • DevOps mengantongi gaji rata-rata per tahun mencapai US$12 ribu atau sekitar Rp 187 juta.
  • Data Scientist, dengan rata-rata gaji US$11 ribu atau Rp 171 juta per tahun.
  • Cyber Security juga mendapatkan penghasilan tahunan rata-rata US$11 ribu atau Rp171 juta.
  • UI/UX dengan gaji rata-rata US$9 ribu atau sekitar Rp 140 juta per tahun.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Gajinya Selangit! 3 Profesi IT yang Jadi Rebutan Perusahaan

(npb)


11/17/2022 11:50:00 AM

Dorong Perjuangan UMKM di Shipper Legendary Brand Festival

by , in

Jakarta, Gadgetcache- Perusahaan logistik Indonesia, Shipper terus berkomitmen mendukung kemajuan sektor UMKM menghadapi tantangan dan ancaman resesi global 2023.

CMO Shipper, Jessica Hendrawidjaja mengatakan langkah Shipper mendorong perluasan usaha UMKM diantaranya dilaksanakan melalui “Legendary Brand Festival”. Diselenggarakan pada 25-26 Februari 2023, kegiatan ini akan mempertemukan sekitar 10.000 brand legendaris mapan dengan para pelaku UMKM guna berbagi strategi hadapi risiko hingga meraih peluang bisnis di 2023.

Seperti apa rencana penyelenggaraan Legendary Brand festival Bersama Shipper? Selengkapnya simak dialog Bramudya Prabowo dan Chief Marketing Officer Shipper, Jessica Hendrawidjaja dalam Profit, CNBC Indonesia Indonesia (Kamis, 22/12/2022)

Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini


11/16/2022 08:27:00 PM

Mantan Orang Terkaya Dunia Cari Orang Bodoh Buat Jadi CEO

by , in

Jakarta, Gadgetcache – Elon Musk akan meninggalkan posisi CEO di Twitter. Sebagai gantinya ia tengah mencari CEO baru untuk perusahaan media sosial tersebut. Namun dia ingin seseorang yang cukup bodoh untuk jadi penggantinya.

“Saya mengundurkan diri sebagai CEO segera setelah saya menemukan seseorang yang cukup bodoh untuk mengambil pekerjaan itu! Setelah itu, saya hanya akan menjalankan tim perangkat lunak & server,” tulis Musk dalam tweetnya, dikutip dari CNBC Internasional, Kamis (22/12/2022)

Setelah membeli Twitter senilai US$44 miliar, mantan orang terkaya di dunia itu langsung buat perubahan besar. Termasuk memecat CEO lama perusahaan Parag Agrawal sesaat setelah kesepakatan pembelian terjadi.

Tak lama setelah itu, Musk menjabat sebagai CEO Twitter. Tapi tak lama ia melepas jabatan tersebut, setelah mayoritas pengguna Twitter ingin ia berhenti memimpin Twitter.

Insider Intelligence memperkirakan laju pendapatan Twitter bakal landai dalam dua tahun ke depan. Pukulan pada pendapatan disertai pemangkasan tenaga kerja diperkirakan membuat perusahaan media sosial tersebut kesulitan membuat produk baru demi memacu kenaikan pengguna dan engagement.

Pada November, Musk menyatakan penurunan tajam pendapatan Twitter disebabkan oleh aksi aktivis yang menekan pemilik merek untuk berhenti beriklan di Twitter. Sekitar 90% pendapatan Twitter berasal dari iklan.

Fokus Elon Musk di Twitter juga membuat para pemegang saham Tesla gerah. Pasalnya, dia juga sedikit demi sedikit melepaskan kepemilikan di produsen mobil listrik tersebut.

Dilansir dari Reuters, Kamis 15/12/2022), Elon beberapa kali menjual saham Tesla, setelah dia membeli Twitter senilai US$ 44 miliar atau sekitar Rp 660 triliun pada Oktober 2022 lalu. Tidak jelas apakah langkah Elon menjual saham Tesla ini berkaitan dengan akuisisi Twitter. Namun muncul anggapan Elon saat ini mengalihkan fokus usahanya dari Tesla ke Twitter.

“Ini situasi yang tidak baik. Saya telah berbicara ke banyak investor pemegang saham Tesla, dan mereka sangat marah kepada Elon,” ujar Tony Sycamore, Analis dari IG Markets

Elon Musk tergeser dari posisinya sebagai orang terkaya dunia oleh Bernard Arnauld. Perubahan posisi ini terjadi setelah merosotnya harga saham Tesla pada penutupan perdagangan saham Senin (12/12/2022).

Forbes, menurut CNBC International, merombak daftar orang terkaya dunia setelah harga saham Tesla merosot 6,3%. Penurunan pada Senin membuat harga saham Tesla merosot hingga 50% sepanjang tahun.

Harga saham Tesla terpengaruh oleh ambisi Elon Musk di Twitter. Musk mengakuisisi Twitter, di antaranya, dengan menjaminkan saham Teslanya untuk menggalang dana US$44 juta yang dibutuhkan untuk membeli seluruh saham perusahaan media sosial tersebut.

Saat ini, Forbes memperkirakan kekayaan Elon Musk “hanya” US$155,7 miliar sehingga lebih rendah dari kekayaan Bernard Arnault dan keluarga, yaitu pemilik brand mewah seperti Louis Vuitton, Dior, dan Hennessy, yang hartanya mencapai US$181,6 miliar.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Momen Unik Elon Musk Tenteng Wastafel ke Markas Twitter

(dem)